4 Fitrah Penyembuh Yang Luar Biasa

Ketika Manusia berada di Alam Ruh, Manusia telah berikrar dengan Sadar dan HAqul Yakin Dengan Ikrar Yang sesungguhnya dan bukan ikrar Gombal Bahwa LAILAHAILALLAH Tiada Tuhan Selain Allah.

Maka Pengakuan bahwa Tidak Ada Tuhan Yang Wajib Disembah Kecuali Allah ini sebenarnya telah tertanam Di Diri Manusia Semenjak Kita Lahir. Fitrah Pertama dan Utama Manusia ini adalah Mengesakan Allah (Tauhid).

Diantara Turunan dari Sikap tauhid Ini diantaranya adalah:
1. Ikhlas
2. Tawakal
3. Sabar
4. Syukur

4 Fitrah yang luar biasa ini akan menjadi senjata ampuh dalam menangani berbagai macam persoalan hidup manusia dalam rangka Ibadah kepada Allah.

Di dalam dunia kesehatan 4 Fitrah ini telah di teliti dan membuahkan kesimpulan bahwa ke 4 sifat ini sangat berpengaruh kepada kondisi kesehatan manusia, bahkan bisa dijadikan sebagai teknik penyembuhan dari segala macam penyakit.

Dr. Callahan dengan TFT (Though Field Therapy) Dan Gary Craig Dengan Konsep EFT (Emotional Freedom Technique), Larry Dossey yang meneliti kekuatan Do'a untuk penyembuhan adalah sedikit dari banyak peneliti yang konsen terhadap penelitian di bidang emosional dan spiritual kaitannya dengan kesehatan. Ada sekitar 500 penelitian mengenai hal ini seperti yang tercatat di Officer Of Prayer Research (USA).

Bagi Umat Islam Sendiri hal ini seharusnya bukan barang aneh, tapi herannya kok jarang dipraktekan.

Mungkin Tips berikut bisa mmebantu bagi sahabat atau keluarganya yang terkena sakit.

1. Taubat dari Segala MAcam Dosa, ini adalah untuk memperbaiki hubungan kita dengan Sang maha Penyembuh

2. Terima dan Ikhlaskan Sakit Kita karena tidak semata mata Allah berkehendak kita sakit melainkan Tidak pernah Sia-sia dan selalu menuai hikmah bahkan diampuni dosa-dosa kita.

3. Tawakal Kepada Allah, Tawakal tidka berarti diam saja melainkan ditempuh ikhtiarnya lalu serahkan dan pasrahkan hasilnya Kepada Allah. Mohon kepada Allah jika sakitnya lebih bermanfaat dari pada sembuhnya maka mohon diberi kesabaran dan keteguhan serta kekuatan untuk menjalaninya, dan jika sembuhnya lebih bermanfaat mohon disegerakan kesembuhannya.

4. Sabar dalam menghadapi semua cobaan dan Ujian berupa sakit yang di derita karena Sabar dalam kondisi ini pahalanya sangatlah besar dan Allah akan segera tunjukan kebesarannya. Insya Allah.

5. Syukur, walapun kita sedang diuji oleh sakit kita harus tetap bersyukur karena telah banyak nikmat yang kita terima yang belum kita syukuri bahkan lupa kita syukuri, sedikit saja Allah cabut nikmat sehatnya maka harusnya ini menjadi bahan kita untuk intropeksi diri.

Jika Sikap diatas kita terapkan maka Insya Allah akan jadi solusi semua masalah tidak hanya masalah kesehatan saja.

Sebagai pentherapy saya banyak menemukan keajaiban dari Ke 4 Sifat Fitrah ini yang di coba diterapkan kepada mereka yang sedang diuji oleh Allah SWT dengan Sakit, maka dengan izin Allah pula sakit mereka sembuh dalam waktu yang relatif sangat singkat.

Subhanallah, Walhamdulillah Walailahailallahu Allahu Akbar


- Kang Erry- FACEBOOK